Papan Architect

Desain Café yang Menarik dan Nyaman bagi Pengunjung

Mendesain café tentu saja berbeda dengan mendesain suatu hunian tempat tinggal seperti rumah, namun untuk perhitungan mengenai total biaya pembangunannya maka bisa sama saja dengan cara menentukan biaya bangun rumah. Berikut ini adalah pembahasan mengenai desain café secara lebih lanjut.

 

Rata-rata Biaya Pembangunan Cafe

Secara rata-rata kasar maka biaya pembangunan itu sekitar 5 jutaan Rupiah hingga 25 jutaan Rupiah per meter persegi. Tergantung pada jenis dan kualitas material bahan bangunan yang akan digunakan.

 

Ruangan yang Wajib Ada Pada Café

Source : Pexels

Berbeda fungsi antara suatu hunian rumah tinggal seperti rumah dengan café membuat jenis ruangan yang wajib ada pada suatu café tentu akan berbeda dengan jenis-jenis ruangan yang harus ada pada suatu café. Tema suatu café bisa bermacam-macam namun ada ruangan tertentu yang wajib ada pada suatu café itu, yakni ruangan dapur, yang bisa didesain sebagai suatu ruangan dapur tertutup atau ruangan dapur yang terbuka, kemudian satu lagi ruangan yang wajib ada yakni ruang makannya, yang akan diisi dengan berbagai jenis furniture meja dan kursi dengan berbagai tipe gayanya dan juga jenisnya, sesuai dengan gaya dan tema cafenya. Ruang makan tersebut bisa secara indoor ataupun outdoor.

 

Desain Café yang Menarik

Source : Pexels

Guna mendapatkan desain suatu café yang tepat maka desain tersebut harus unik dan memiliki tema yang kuat, dan usahakan dengan jendela-jendela kaca yang besar dan tinggi, agar pencahayaan ruangan di dalam café dapat maksimal, begitu juga para pengunjung di dalam ruangan café akan dapat menyaksikan pemandangan di luar café dengan leluasa. Jika tidak memungkinkan, dan juga ukuran bangunan cafenya sangat sempit, maka masalah pencahayaan ini bisa diatasi dengan atap berkaca dan juga permainan tata letak lampu serta peletakan berbagai jenis dan ukuran cermin yang dipasang sedemikian rupa sehingga bisa menimbulkan kesan ruangan yang lebih luas. Pemilihan tema bangunan juga interior suatu café itu sangat penting. Pilihlah tema sesuai dengan jenis menu yang disajikan, untuk menu makanan western, seperti berbagai sajian steak atau sandwich dan lain sebagainya, maka bisa dipilih gaya bangunan café dan interior café yang bertema western juga.

Source : Pexels

Kemudian untuk sajian aneka menu berbahan coklat maka bisa dibuat café bernuansa coklat juga, hingga ke pilihan desain meja dan kursinya dan desain interior lainnya. Lalu untuk sajian kuliner tradisional maka bisa dibuat bangunan café dan juga pilihan interiornya yang dihiasi dengan berbagai ornamen tradisional, seperti furniture dari kayu berukir, atau hiasan bercorak tradisional daerah tertentu yang khas dan lain sebagainya. Café bertema perpustakaan dengan aneka rak bukunya juga bisa dipilih untuk sajian menu aneka camilan dan makanan ringan aneka snack dan aneka kreasi minuman kopi untuk menemani saat membaca, untuk tema ini usahakan seluruh ruangan café mendapat pencahayaan yang cukup agar pengunjung bisa nyaman membaca. Permainan wallpaper bisa menghadirkan kesan yang berbeda dalam sekejap dengan mudah. Desain café dengan dapur terbuka sedang menjadi trend akhir-akhir ini dan hal ini akan membuat nyaman dan menarik bagi pengunjung karena bisa menyaksikan bagaimana suatu sajian makanan dan minuman pesanan mereka dibuat dan dipersiapkan.

Itulah desain café yang menarik dan nyaman bagi pengunjung.

Related Posts

Tinggalkan komentar

Name - City
Membeli Product Time