Papan Architect

4 Cara Menentukan Biaya Jasa Arsitek

4 Cara menentukan biaya jasa arsitek memang sangat penting untuk anda ketahui, terlebih lagi untuk anda yang saat ini akan segera membangun rumah impian. Nah untuk itu, sebelum anda mengetahui hal ini lebih jelasnya, maka sebaiknya anda terlebih dahulu mengetahui faktor apa saja yang memang sangat mempengaruhi besar biaya dalam membangun sebuah rumah. Yuk, simak pembahasannya di bawah ini.

 

Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi besar biaya dalam membangun rumah

Tahukah anda bahwa saat ini selain membeli hunian baru, tentunya membangun rumah dari awal merupakan opsi yang lebih menarik untuk dilakukan. Hal ini dikarenakan membangun sebuah rumah bisa di desain sesuai dengan kebutuhan atau keinginan. Namun, dalam membangun rumah ini ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi besar biaya dalam pembangunannya. Diantaranya adalah sebagai berikut.

 

  • Lokasi rumah

Tentunya biaya dalam membangun rumah impian akan dipengaruhi dengan area atau lokasi tempat membangun tumah. Selain lokasi rumah, hal ini juga sangat berpengaruh untuk anda yang menginginkan desain rumah ternetu. Misalnya saja untuk anda yang menginginkan desain rumah minimalis atau desain rumah dengan taman di dalam pastinya menawarkan harga yang berbeda.

  • Luas bangunan

Semakin luas bangunan hunian yang akan dibangun, tentunya biaya yang akan dikeluarkan jelas akan semakin tinggi.

  • Jenis material

Pemilihan bahan yang akan digunakan sangat berpengaruh terhadap biaya kontruksi yang dilakukan secara keseluruhan, dari mulai material dinding, atap, lantai, dan sebagainya.

  • Jumlah ruangan

Jumlah ruangan berdinding hingga ruang tidur juga akan berpengaruh terhadap biaya kontruksi yang ada.

  • Jumlah lantai

Patinya membangun rumah dua lantai memiliki biaya yang berbeda jika dibandingkan dengan membangun rumah satu lantai saja. Hal ini dikarenakan rumah yang bertingkat memiliki sistem struktur yang berbeda, bahkan umumnya memakai lebih banyak material.

 

Nah, demikianlah beberapa gambaran singkat mengenai faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi besarnya biaya ketika hendak membangun rumah. Pada pembahasan selenjutnya, mari sama-sama untuk menentukan biaya jasa arsitek. Seperti pada pembahasan di bawah ini.

 

Menentukan biaya jasa arsitek

Jika sebelumnya anda sudah mengetahui faktor-faktor apa saja yang bisa mempengaruhi biaya dari pembangunan rumah, maka saatnya anda menentukan biaya arsitek untuk membuat hunian anda. Memang sebenarnya sangat disarankan untuk anda menggunakan jasa arsitek terbaik karena:

 

  • Dapat menghindari risiko kesalahan terhadap struktur kontruksi rumah yang akan dibangun. Misalnya ketika anda menginginkan desain interior rumah modern, maka dengan menggunakan jasa arsitek hal ini dapat diwujudkan dengan mudah.
  • Arsitek bisa membantu untuk memberikan saran dalam membangun rumah yang memang tak hanya sekedar indah saja, namun juga fungsional.
  • Biaya jasa desain arsitek bisa saja menambah anggaran, namun hal ini pada akhirnya akan menekan pengeluaran. Kenapa demikian? Hal ini dikarenakan arsitek juga bisa membantu untuk membuat Rencana Anggaran Biaya arau RAB serta biaya tidak akan membengkak ketika pihak kontraktor dan klien sudah sepakat berpedoman pada perhitungan tersebut.

 

Setelah mengetahui beberapa pembahasan di atas, maka dari itu penggunaan jasa arsitek sangat dibutuhkan. Nah, sebelum menetapkan arsitek pilihan, maka anda perlu mengetahui bagaimana cara menentukan biaya jasa arsitek. Ada dua cara dalam menghitung anggaran dari jasa arsitek, ada yang dilakukan dengan persentase sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya atau RAB, hingga harga per meter persegi. Nah, bagaimana cara menghitungnya? Tenang, anda tidak perlu khawatir karena pada pembahasan ini akan diberikan ilustrasi bagaimana cara menentukan atau menghitung biaya jasa arsitek.

 

Berdasarkan Rencana Anggaran Biaya (RAB)

Sebelum akan membangun rumah, anda pastinya telah memiliki rencana rumah seperti apa yang akan dibuat. Begitu juga dengan fungsi bangunannya. Misalnya saja rumah yang diinginkan merupakan rumah tinggal yang memiliki luas tanah adalah 160 m2 (8 x 20 m) dan asumsi biaya kontruksinya adalah 4.500.000/m2, nah hal ini akan diketahui kisaran dari nilai proyek bangunannya yaitu sebesar 900 juta. Dengan begitu, ketika dihitung kembali memakai persentase kategori bangunan, maka persentasenya adalah 6.48%. Nah, 6.48% x 900.000.000 = 58.320.000. Perlu diketahui bahwa dengan nilai proyek sekitar Rp. 900.000.000, tentunya jasa arsitek yang perlu dibayar adalah sekitar 58.320.000.

 

Berdasarkan harga per meter persegi

Selain menghitung biaya jasa arsitek menggunakan nilai proyek, maka hal ini juga dapat dilakukan dengan cara menggunakan harga dari jasa per meter persegi bangunannya. Contohnya saja ketika harga dari arsitek yang dibagi permeter perseginya yaitu 58.000.000 : 20 m – 2 = 290.000/m2. Nah, dapat dikatakan bahwa kisaran biaya jasa desain interior ini adalah 200.000 – 750.000/m2. Bisa saja selisih harga dengan kisaran tersebut terjadi. Namun juga bisa lebih tinggi dari kisaran tersebut atau lebih rendah. Tentunya hal ini tergantung kepada lingkup pekerjaan, jenis bangunan, pengalaman arsitek, dan kemampuan arsitek.

 

Paket All in

Selain itu, ada juga beberapa arsitek yang memang menawarkan desainnya sudah satu paket dengan kontruksinya (Biasanya sering disebut juga dengan kontraktor). Nah, tugas dari kontraktor ini yaitu membangun rumah sesuai desain yang telah digambar oleh sang arsitek. Biasanya jasa arsitek yang merangkap juga sebagai kontraktor menawarkan harga paket yang lebih terjangkau jika dibandingkan untuk anda yang mencari jasa kontraktor sendiri. Namun hal ini juga tergantung dengan pilihan anda sendiri.

 

Segera pilih jasa arsitek murah

Nah tentunya semakin tingginya permintaan dalam membangun rumah, maka akan semakin tinggi juga minat masyarakat dalam menggunakan jasa arsitek murah agar dapat membangun rumah impian. Seperti pada pembahasan sebelumnya bahwa anda perlu menentukan terlebih dahulu berapa biaya dari jasa arsitek yang dipilih. Hal ini dilakukan agar anda dapat memperkirakan budget yang akan dikeluarkan. Namun dalam memilih jasa arsitek ini pun tidak ada salahnya jika anda memilih jasa yang menawarkan harga terjangkau. Namun agar anda tidak tertipu dengan jasa arsitek palsu, anda perlu membedakan mana jasa arsitek yang benar-benar bagus dan mana yang tidak. Terlebih lagi di internet yang tidak jarang orang yang melihat peluang pasar yang begitu tinggi ini digunakannya untuk melakukan penipuan. Maka dari itu, anda sebagai orang yang akan membangun rumah sebaiknya tidak langsung percaya begitu saja dengan penawaran harga yang ditawarkan oleh penyedia jasa arsitek.

Jika anda ingin sekali menggunakan layanan dari jasa arsitek, maka anda perlu mengetahui terlebih dahulu layanan yang ditawarkan kepada anda. Dengan memilih jasa arsitek yang pas, maka hal ini pastinya akan memudahkan anda. Tentunya semua kebutuhan dalam membangun rumah impian bisa berjalan sesuai dengan rencana.

 

Bagaimana, apakah anda sudah siap untuk membangun rumah impian bersama keluarga tercinta? Jika sudah, segera ketahui bagaimana cara menentukan biaya jasa arsitek sekarang juga.

 

Related Posts

Tinggalkan komentar

Name - City
Membeli Product Time